
NATUNA – Babinsa Serda Eko Sidik, dari satuan personil Koramil 03/Sedanau, jajaran Kodim 0318/Natuna menghadiri kegiatan rembuk Stunting tingkat Kecamatan Pulau Tiga. Selasa, (11/02).
Kegiatan yang dihadiri Camat Pulau Tiga, Kepala Puskesmas, Danposal, Polsek, para Kepala Desa, dan sejumlah masyarakat ini berlangsung di Gedung Serbaguna Kantor Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna.
Dalam kesempatan tersebut Serda Eko mengatakan bahwa pelaksanaan rembuk stunting adalah untuk meningkatkan komitmen para pengambil kebijakan.
Hal ini menurutnya sebagai upaya dalam peningkatan stunting serta meningkatkan kemampuan Pemerintah Daerah dalam melakukan perencanaan, koordinasi pemantauan dan evaluasi serta sosialisasi.
“Kami selaku Babinsa di wilayah sangat mendukung kegiatan Rembuk Stunting ini dalam rangka Percepatan Aksi penanggulangan gizi buruk dan pencegahan stunting khususnya di Kecamatan Pulau Tiga”, ujarnya.
Babinsa juga menegaskan pentingnya kerja sama antara pemerintah desa dan pihak-pihak terkait. Ia menyatakan bahwa sebagai Babinsa, pihaknya siap mendukung percepatan aksi pencegahan gizi buruk di wilayah binaannya.
“Kami akan terus bersinergi dengan pemerintah desa untuk memastikan pola hidup sehat dan asupan gizi masyarakat dapat terjaga,” katanya.
Leave a Reply