
NTUNA – Babinsa Koramil 03/Sedanau, Serda Halasson Nainggolan turut membantu warga binaan Desa Telok Buton dalam Pengurusan akte kelahiran di Disdukcapil Natuna. Kami, (10/04).
Pendampingan dilakukan Babinsa Serda Nainggolan mulai dari pengambilan formulir hingga pengurusan dokumen di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Natuna.
“Kami membantu warga yang belum memiliki akta kelahiran agar prosesnya lebih mudah dan cepat. Hal ini sekaligus mendukung program pemerintah dalam mempercepat administrasi kependudukan,” ujarnya.
Menurut Babinsa, Kegiatan ini tidak hanya mempermudah warga mendapatkan dokumen resmi, tetapi juga memperlihatkan peran aktif TNI dalam membantu masyarakat mengatasi persoalan administratif.
Babinsa memastikan bahwa seluruh warga binaannya memiliki dokumen kependudukan yang lengkap untuk keperluan pendidikan, kesehatan, dan administrasi lainnya.
Usai dokumen akta kelahiran diterbitkan, Babinsa menyerahkan langsung akta tersebut kepada warga binaannya.
Dalam hal ini warga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas pendampingan yang diberikan.
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. Semua proses menjadi lebih jelas dan tidak membingungkan,” ucapnya.
Leave a Reply