
NATUNA – Babinsa Koramil 03/Sedanau, Serda Halasson Nainggolan melaksanakan kegiatan membantu warga yanh sedang bekerja membangun rumah di Desa Telok Buton, Kecamatan Bunguran Utara. Rabu, (05/02).
Dalam rangka meningkatkan silaturahmi, Babinsa Serda Nainggolan mengatakan pihaknya harus peka terhadap warga yangg membutuhkan bantuan tenaga agar kehadiran Babinsa dapat di rasakan langsung dengan warga binaan.
“Kehadiran Babinsa harus dapat dirasakan oleh masyarakat, kehadiran Babinsa mesti harus dapat mengurangi beban warga, maka dari itu kami membantu warga dalam bekerja”, ujarnya.
Menurut Serda Nainggolan, komunikasi sosial yang turun langsung kelapangan dan membantu warganya yang berprofesi sebagai kuli bangunan menjadikan bukti nyata, bahwa kehadiran TNI benar-benar dapat dirasakan manfaatnya, oleh masyarakat.
Selain memberikan bantuan langsung kepada warganya, Serda Nainggolan juga memberikan semangat dan motivasi kepada warga, untuk terus bersemangat dalam mencari pekerjaan yang positif, dalam rangka memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga.
Leave a Reply