
NATUNA – Sejumlah Babinsa Koramil 03/Sedanau melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus sosialisasi penerimaan pendaftaran Sekolah Calon Bintara (Secaba-PK) dan Sekolah Calon Tamtama (Secata-PK) T.A. 2025.
Kegiatan ini berlangsung di halaman markas Koramil 03/Sedanau, Kelurahan Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat. Senin, (21/04).
Dalam kegiatan yang dihadiri sejumlah pelajar tersebut, Babinsa Serka L.P Manurung memberikan pemahaman tentang tahapan dan syarat-syarat pendaftaran, serta memotivasi para pelajar untuk mempersiapkan diri secara fisik, mental, dan akademik.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan semangat kepada generasi muda agar lebih mengenal dan siap menjadi bagian dari TNI AD melalui jalur Secaba maupun Secata,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak generasi muda di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir yang berminat dan siap mengabdikan diri sebagai prajurit TNI AD.
Leave a Reply